Ditpolairud Imbau Warga Seruyan Selalu Waspada Saat Berada di Sungai

5
Ditpolairud Polda Kalteng melalui Mako Perwakilan Seruyan, mengimbau kepada masyarakat yang beraktivitas di sekitar sungai di Desa undang, Kabupaten Seruyan, supaya tetap waspada, Jumat (7/2/2025) siang.(Dok Mako Perwakilan Seruyan, Ditpolairud Polda Kalteng)

SuaraDayak.com, KUALA PEMBUANG – Ditpolairud Polda Kalteng melalui Mako Perwakilan Seruyan, mengimbau kepada masyarakat yang beraktivitas di sekitar sungai di Desa undang, Kabupaten Seruyan, supaya tetap waspada, Jumat (7/2/2025) siang.

Sungai adalah aliran air yang besar dan memanjang yang mengalir secara terus menerus dari hulu ke hilir.

Beragam manfaat ada pada sungai, sehingga masyarakat banyak yang menggunakan sungai untuk kebutuhan sehari-hari dalam berbagai aktivitas.

Kepala Mako Perwakilan Seruyan, Aiptu Devi mengimbau masyarakat, agar selalu berhati-hati dalam kegiatan sehari-hari yang di kerjakan di sekitar sungai.

Terpisah, Kapolda Kalteng Irjen (Pol) Djoko Poerwanto melalui Dirpolairud Polda Kalteng Kombes (Pol) Dony Eka Putra, menekankan bahwa keselamatan adalah hal yang paling utama, jangan sepelekan kemungkinan sekecil apapun dalam beraktivitas di sungai agar diri kita senantiasa terjaga dan selalu dalam keadaan selamat.

Adapun kegiatan keseharian masyarakat yang sering dilakukan di sungai meliputi mencuci, mandi, memancing ikan, irigasi pertanian, transportasi perairan dan masih banyak lagi hal lainnya.(Red/Devi)

Rekomendasi Berita  Pj Bupati Mura Bersama Forkopimda Pantau Kesiapan TPS Jelang Pilkada