SuaraDayak.com, Puruk Cahu– Anggota DPRD Murung Raya (Mura), Rejikinoor, menyambut baik kehadiran investor di daerah setempat. Ia menekankan, investor seharusnya membuka peluang kerja bagi masyarakat lokal sehingga pengangguran di Mura bisa berkurang.
Selain itu, Rejikinoor menilai investor diharapkan dapat membantu pemerintah dalam menjalankan pembangunan daerah. Hal ini sejalan dengan visi dan misi Presiden, Gubernur, maupun Bupati, yaitu meningkatkan kesejahteraan masyarakat Mura.
Ia menambahkan, keberadaan investor juga membuka akses ke wilayah-wilayah terpencil, khususnya daerah yang menjadi lokasi pertambangan atau kehutanan. “Kehadiran mereka diharapkan mampu mendorong peningkatan ekonomi sekaligus mengurangi keterisoliran daerah,” kata Rejikinoor pada Jumat (11/07/2025).
Namun, Rejikinoor menegaskan, investor harus memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat. “Jangan sampai keberadaan investor di Mura tidak memberikan manfaat jelas bagi pemerintah, masyarakat, maupun keberlangsungan pembangunan,” ujarnya. CSR yang dijalankan perusahaan juga harus disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat sekitar.
Sebagai penutup, Ketua Komisi I DPRD Mura ini menegaskan, pengelolaan sumber daya alam oleh investor harus seimbang. Jika perusahaan tidak mampu memberikan dampak positif bagi masyarakat, lebih baik mereka tidak berinvestasi di Mura. Dengan begitu, manfaat ekonomi dari investasi bisa dirasakan langsung oleh warga lokal. (Man)