Jalan Nasional di Muara Teweh Langganan Rusak, Anggota DPRD Barito Utara Minta BPJN Perbaiki

110
Lubang terlihat jelas pada beberapa titik Jalan Nasional di Meranti Ujung menuju Lingkar Kota di Muara Teweh. Anggota DPRD Barito Utara, Abri meminta BPJN segera memperbaiki jalan rusak. Foto diambil Jumat (29/12/2023).(Suaradayak.com/Melkianus He)

Suaradayak.com, MUARA TEWEH – Kondisi Jalan Nasional pada beberapa tiitk di wilayah Meranti Ujung, Muara Teweh, rusak lagi. Anggota DPRD Barito Utara, Abri meminta Badan Pelaksana Jalan Nasional (BPJN) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) segera memperbaiki kerusakan tersebut.

Lokasi Meranti Ujung di Kelurahan Lanjas, Muara Teweh, tergolong lokasi langganan rusak. Beberapa titik sering berlubang, sehingga mengganggu sekaligus membahayakan para pemakai jalan.

Kerusakan ruas Jalan Nasional pada beberapa titik di Meranti Ujung menuju Jalan Lingkar Kota, terjadi berulangkali. “Memang lubang sempat ditutup, tetapi dalam waktu singkat rusak lagi, ” kata seorang warga Meranti Ujung, Kamis (28/12/2023).

Keluhan yang sama disampaikan anggota DPRD Barito Utara, Abri yang juga warga Dermaga, Kelurahan Lanjas.

“Saya telah menerima beberapa pengaduan langsung dari masyarakat dan informasi media sosial yang menyampaikan jalan rusak dan berlubang di Meranti Ujung menuju Jalan Lingkar Kota,” kata Abri di Muara Teweh, Jumat (29/12/2023).

Abri menyampaikan usulan perbaikan jalan dari masyarakat yang bedomisili di sepanjang Meranti Ujung Dermaga, RT 10, Kelurahan Lanjas, Kecamatan Teweh Tengah.

Rekomendasi Berita  Pj Bupati Barito Utara Buka Forum Konsultasi Publik Ranwal RKPD 2025

Politisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Barito Utara tersebut, juga meminta BPJN Provinsi Kalteng memprioritaskan penanganan perbaikan Jalan Nasional di Meranti Ujung secara permanen.

“Karena sudah lama jalan tersebut dalam kondisi berdebu, bergelombang, dan berlobang di beberapa titik. Hal ini dapat membahayakan para pengguna jalan tersebut,” tukas Abri.

Beberapa waktu lalu BPJN Kalteng memperbaiki jalan di Meranti Ujung, Dermaga. Tetapi tak lama berselang, kondisi jakan kembali rusak.

“Langkah perbaikan pernah dilakukan, namun tak berjalan efektif, karena struktur tanah dan jalan yang harus diaspal hanya bisa ditambal. Sementara volume kendaraan selalu padat di lokasi jalan tersebut,” sebut dia.

Jalan Nasional di wilayah Meranti Ujung ini merupakan bagian dari Jalan Lingkar Kota. Ruas ini menjadi jalan lintas bagi truk-truk dan trailer.

Abri berencana segera menemui pihak BPJN Provinsi Kalteng untuk menyampaikan keluhan masyarakat tentang kerusakan Jalan Nasional di Meranti Ujung.