
SUARA DAYAK.COM, Buntok – Ditpolairud Polda kalteng mengingatkan pengguna transportasi air di Pelabuhan Pasar Lama Buntok, agar mengutamakan keselamatan selama perjalanan.
Ditpolairud menyampaikan imbauan tersebut langsung kepada para penumpang speed boat maupun awaknya sebelum keberangkatan, Minggu (11/1/2026).
Personel Ditpolairud mengingatkan penumpang agar selalu menjaga barang-barang berharga milik pribadi, memperhatikan kondisi kesehatan sebelum dan selama perjalanan, serta memastikan anak-anak berada dalam pengawasan orang tua.
Selain kepada penumpang, petugas juga memberikan penekanan kepada motoris agar mematuhi ketentuan keselamatan pelayaran, khususnya terkait kapasitas muatan speed boat.
Direktur Polairud Polda Kalteng, Kombes (Pol) Dony Eka Putra, mengatakan, kegiatan imbauan rutin dilakukan sebagai bentuk pelayanan dan perlindungan kepolisian kepada masyarakat, terutama pengguna jasa transportasi air.
“Imbauan ini terus kami lakukan sebagai langkah preventif untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keselamatan selama perjalanan, baik dari sisi keamanan barang, kesehatan penumpang, hingga keselamatan anak-anak,”sambung Dony.
Ia menegaskan, kepatuhan motoris speed boat terhadap aturan pelayaran memiliki peran penting dalam menjamin keselamatan penumpang. Menurutnya, muatan berlebih berpotensi menimbulkan risiko kecelakaan di perairan.
“Kami mengingatkan para motoris speed boat agar tak memaksakan muatan berlebih. Keselamatan penumpang harus menjadi prioritas utama. Dengan kerja sama semua pihak, diharapkan perjalanan masyarakat dapat berlangsung aman dan lancar,” tegas dia.
“Kami berharap, melalui imbauan yang dilakukan secara berkelanjutan, kesadaran masyarakat terhadap keselamatan transportasi air semakin meningkat, sehingga aktivitas pelayaran di wilayah DAS Barito dapat berlangsung tertib, aman, dan nyaman, ” pungkas Dirpolairud.(Rohman/Kp2001-Humas Ditpolairud Polda Kalteng)









